Contoh CV Mahasiswa untuk Melamar Kerja

Contoh CV Mahasiswa Aktif untuk Melamar Kerja Terbaru 2025

Contoh CV Mahasiswa Aktif untuk Melamar Kerja – Dewasa ini, banyak mahasiswa yang menyenyam pendidikan sembari bekerja. Ini tentunya hal yang baik dilakukan, di satu sisi kita dapat mengenyam pendidikan, di sisi lain kita dapat mencari pengalaman kerja untuk bekal kedepannya.

Mengingat, mencari kerja bukanlah hal yang mudah di masa kini. Maka dari itu, bkuliah sembari bekerja tentu sangat baik.

Terkadang ada beberapa kendala yang ditemukan saat mencari kerja ketika masih menjadi mahasiswa aktif. Misalkan saat kamu melamar kerja pada banyak perusahaan untuk bekerja magang atau part-time namun tak kunjung ada balasan.

Kamu juga harus mengerti bahwa tak semua perusahaan mau menerima calon pekerja yang masih berstatus mahasiswa aktif, dengan alasan belum memiliki pengalaman di dunia kerja.

Namun jangan berkecil hati dulu, masih ada beberapa perusahaan yang bersedia merekrut mahasiswa aktif menjadi bagian dari perusahaan mereka.

Untuk bisa bergabung dalam perusahaan tersebut, kamu perlu membuat kesan pertama yang baik pada perekrut. Kesan pertama ini akan dilihat dari CV yang kamu buat. Maka, kamu wajib untuk membuat CV lamaran kerja sebaik mungkin untuk menarik perhatian HRD.

Mungkin kamu kerap kebingungan dalam membuat CV yang baik? Hal ini kerap dirasakan oleh setiap orang. Untuk itu, kami akan memberikan contoh CV dan tips membuat CV untuk mahasiswa agar dapat diterima bekerja pada perusahaan yang kamu tuju. Simak baik-baik penjelasan berikut ini, untuk mengetahui cara membuat CV Mahasiswa aktif yang baik dan benar.

Cara Membuat CV Mahasiswa Aktif

Contoh CV Mahasiswa untuk Melamar Kerja
Ilustrasi Mahasiswa | Image Source : istockphoto.com

Dalam membuat CV untuk mahasiswa yang akan digunakan untuk melamar kerja atau magang yang baik, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan. Biasanya beberapa hal ini menjadi hal yang pertama di lihat oleh perekrut, sehingga dapat menarik perhatian perekrut.

  1. Kelengkapan data diri

Data diri merupakan salah satu hal yang penting dan harus dicantumkan di dalam CV. Nah, data diri ini meliputi,

  • Nama lengkap
  • Tempat dan tanggal lahir
  • Nomor telepon yang masih aktif
  • Email yang masih aktif
  • Alamat domisili

Pastikan nomor telepon dan email yang kamu cantumkan pada email masih aktif, agar pihak perusahaan dapat menghubungi kamu. Pada alamat, tidak perlu menuliskan alamat lengkap, cukup nama jalan, kecamatan dan kota saja.

  1. Career Objective

Dikutip dari cakeresume, Objective dalam CV adalah pernyataan tentang tujuan karir kamu yang disertai dengan skill/keterampilan untuk mendukung karir yang sedang dituju. Biasanya dituliskan dalam 2-3 kalimat yang berisikan posisi pekerjaan yang ingin dituju, beberapa skill pendukung, dan pencapaian karir yang diharapkan.

Objektif untuk CV ditulis dengan tujuan untuk menambah kualitas CV dan meyakinkan rekruter untuk memilih kamu dalam posisi tersebut. Objektif di CV sendiri, biasanya diletakkan pada bagian atas CV, sama seperti deskripsi diri.

  1. Cantumkan latar belangkang pendidikan

Hal ini penting untuk kamu cantumkan di dalam CV. Cantumkan riwayat pendidikan dengan benar,  usahakan pendidikan yang terbaru di tulis di atas. Jika kamu memiliki pengalaman kursus atau pelatihan, kamu juga dapat mencantumkannya di sini.

  1. Pengalaman kerja

Bagian satu ini kerap menjadi hal yang membingungkan, sebab tidak semua mahasiswa memiliki pengalaman kerja. Namun, bagian ini bisa di isi dengan pengalaman magang/ training, pelatihan atau lainnya yang relevan dengan pengalaman kerja. Jika kamu memiliki pengalaman kerja, kamu bisa isi bagian ini dengan reverse chronological atau pengalaman terbaru di tulis paling atas.

  1. Pengalaman organisasi

Jika kamu memiliki pengalaman organisasi, kamu bisa mencantumkannya di CV yang kamu buat. Biasanya, perekrut akan menilai kamu lebih jika memiliki pengalaman dalam berorganisasi. Kamu juga bisa memasukkan pengalaman pernah menjadi panitia pada kegiatan di kampus. Bagian ini dapat menggambarkan bagimana kamu bekerja dalam tim dengan berbagai macam karakter orang. Jika kurang dalam hal ini, kamu juga bisa menambah peluang dengan skill  yang kamu miliki.

  1. Keterampilan atau skill

Keterampilan atau skill menjadi salah satu hal yang tak kalah penting dan harus kamu cantumkan dalam CV. Cantumkan skill mu yang relevan dengan pekerjaan yang kamu lamar. Dengan ini, pihak perekrut akan dapat menilai kamu, melihat dari skill yang kamu miliki.

Contoh CV Mahasiswa Aktif

Contoh CV Mahasiswa untuk Melamar Kerja
CV Mahasiswa dengan Template Tropical di BikinCV.com

Sekian Contoh CV Mahasiswa Untuk Melamar kerja, semoga bermanfaat dan dapat membantu kamu yang ingin membuat CV. Untuk lebih memudahkan kamu dalam membuat CV, kamu bisa membuat CV dengan template yang menarik di BikinCV. Yuk cari info lowongan kerja di Denpasar atau lowongan kerja di Bali lainnya cuma di LOKER BALI INFO.

Bagikan :

Mungkin Kamu Juga Suka