Tips Wawancara Agar Diterima Kerja
Tips Wawancara Agar Diterima Kerja – Wawancara / Interview kerja menjadi salah satu hal yang terpenting bagi kamu saat menentukan diterima atau tidaknya dalam lamaran pekerjaan. Ada beberapa tips penting yang harus kamu lakukan agar kamu bisa lancar dan lolos dari wawancara kerja. Yuk simak tips-nya berikut ini!
Lakukan Persiapan
Saat kamu melamar pekerjaan, tentunya kamu sudah punya angan – angan agar nanti kamu bisa bekerja di tempat tersebut. Nah, agar bisa diterima dalam pekerjaan yang kamu inginkan, tentunya ada tahap wawancara terlebih dahulu. Jadi, pastikan kamu sudah siapin semuanya termasuk jawaban yang sekiranya akan kamu jawab dalam interview nanti. Kamu bisa mempelajari tentang pertanyaan-pertanyaan yang memiliki kemungkinan besar nanti akan ditanyakan. Selain itu, pastikan kamu mempersiapkan kesehatan juga ya!
Tunjukan Kepecayaan Diri (PD)
Sebenarnya kepercayaan diri merupakan faktor terpenting dalam suatu pekerjaan. Jadi pastikan juga kamu sudah cukup PD untuk melakukan wawancara kerja. Percaya Diri yang tinggi nantinya banyak diutamakan oleh banyak perusahaan, terutama dalam bidang yang bersinggungan dengan banyak bertemu orang. Misalnya Teller, CS, Admin, Public Relation, Marketing, dan lainnya. Jadi, pastikan kamu udah cukup PD untuk bekerja. Kalo kurang percaya diri, nantinya kamu akan kesulitan untuk berkomunikasi dengan lawan bicaramu. Hal tersebut menjadi pertimbangan bagi perusahaan untuk menjadikanmu bergabung bersamanya lho.
Jawab Dengan Sesuai
Sebenarnya poin kali ini emang sederhana banget, kamu tinggal jawab pertanyaan yang diajukan dengan sesuai. Dan ingat! Jangan menjawab dengan terlalu banyak bertele-tele ya. Jawaban yang bertele-tele nantinya malah menjadi penilaian yang buruk bagi penguji loh. Penguji akan memiliki kesan yang tidak baik terhadap kamu, kamu dianggap pinter ngeles dan kurang tegas. Jadi, pastikan kamu jawab seperlunya saja. Jangan mendeskripsikan jawaban kamu dengan panjang lebar yah, kecuali kalu kamu memang sedang ditanyakan secara detail oleh penguji.
Miliki Motivasi Kerja
Pertanyaan seperti “Apa Motivasi Kamu Bekerja?” biasanya sering ditanyakan. Pastikan kamu punya motivasi kerja yang tinggi. Berikan jawaban yang sesuai dengan bidang yang sedang kamu lamar. Jangan sampai memberikan kesan buruk saat ditanyakan mengenai motivasi kerja. Atau bahkan kamu belum punya jawabannya? Wah.. Jangan sampai deh ya.
Soal Gaji, Beri Jawaban yang Normatif
Setelah wawancara panjang maka besar kemungkinan ada sesi pertanyaan yang dimana kamu diberikan tawar – menawar soal gaji. Saat kamu ada di kondisi tersebut pastikan kamu jangan salah ngomong yah, berikan jawaban yang normatif. Normatif yang dimaksud yaitu kamu tidak perlu memberikan jawaban yang sangat amat spesifik. Misalnya apabila ditanya berapa gaji yang diinginkan? maka mungkin jawabannya cukup dengan sesuai standar perusahaan dan pemerintah saja. Lakukan penyampaiannya dengan normatif ya.
Itu dia tips-tips wawancara agar kamu diterima kerja, semoga bermafaat! Jangan lupa simak juga artikel kami lainnya untuk mendapatkan tips-tips lainnya.